Grup band asal Yogyakarta, Letto, merupakan salah satu band pendatang baru yang mengupayakan munculnya pemaknaan hidup yang lebih baik melalui lagu.
Simak saja lagu "Sandaran Hati" yang bila ditelisik lebih jauh menyiratkan hubungan antara manusia dan Tuhannya. Ada pula "Sampai Nanti", "Sampai Mati" yang memberi semangat bagi mereka yang depresi untuk bangkit lagi karena semua manusia toh pernah merasakan kejatuhan..
Letto mungkin bukan yang pertama. Lirik-lirik puitis yang mencerahkan pikiran sudah pernah kita dengar melalui karya grup sebelumnya, bahkan musisi folk sejak generasi 70-an. Namun, di saat banyak band muda yang kini menonjolkan lirik-lirik cinta dalam hubungan antarkekasih, Letto hadir cukup menyejukkan dengan lirik yang menyentuh hubungan horizontal maupun vertikal dalam kehidupan manusia.
"Cinta hanya menjadi salah satu wajah kita karena lagu-lagu kita juga ngomong masalah sosial, ketuhanan. Itu selalu kita jaga meski ada yang tersamar," kata Noe (vokal) yang lengkapnya Sabrang Mowo Damar Panuluh.
Laki-laki yang 10 Juni ini berulang tahun ke -28 menambahkan, keragaman tema kehidupan itu dipertahankan pada album kedua.
Cord dasarnya pun dikatakannya masih sama dengan album pertama karena menganggap hal-hal itu menjadi kekuatan positif yang harus dipertahankan dan dikembangkan.
Noe memang masih berperan besar dalam penggarapan liriknya. Namun, musik tetap dibuat secara bersama sehingga mereka dengan tegas menyatakan kerja sama dalam pembuatan lagu telah dilakukan dengan demokratis. Orang-orang di sekitar mereka pun memberikan kontribusi dalam proses berkaryanya.
Dengan ciri khas yang menjadi kekuatan Letto, salah satu lagu dari album kedua itu pun sudah dipesan untuk menjadi theme song sebuah sinetron. Mengenai hal itu, Noe menyatakan bahwa kerja sama itu berbentuk simbiosis mutualisme seperti yang sudah terjadi sebelumnya.
"Ada yang bilang lagu mengangkat popularitas sinetron, ada juga yang mengatakan sinetron memopulerkan lagunya. Sama-sama menguntungkan," ucap lulusan Mathematics and Physics University of Alberta, Kanada itu.
Menjelang perilisan album kedua itu, Patub (gitar) yang bernama lengkap Agus Riyono menyatakan, mereka tidak merasa terbebani atau takut album kedua tidak sesukses album pertamanya.
Untuk jangka panjang pun mereka tidak terlalu memusingkannya. "Ya, kami nggak bisa jawab. Sekarang hanya sebaik-baiknya bekerja. Kalau (popularitas) naik, kami terima, kalau (popularitas) turun pun kami terima," ucap Noe .
======================
lagu bunga dimalam itu
kalau ditelisik lebih lanjut adalah
cerita seseorang yang bertemu dengan rasulullah
kemudian lagu sebelum cahaya ternyata punya makna yang sangat dalam
berikut makna nya
Bait pertama lagu ini menunjukkan kalau Allah selalu
mengawasi kita. Allah melihat kita yang sedang tidur tiba-tiba terbangun...
kita pergi untuk ambil air wudhu maka mengapa disana dituliskan kemana kau
pergi... kemudian kita menegakkan sholat malam, dalam kesunyian, sendiri
ketika semua orang tengah terlelap ketika dingin sangat menusuk di tulang,
ketika mata masih terkantuk-kantuk. Siapa yang sanggup untuk
menjalankannya?? Butuh kekuatan hati untuk melaksanakan raka'at demi
raka'at, lantunan ayat2 suci yang kita baca dan dzikir dengan penuh
ketawadhuan. Inilah makna yang dia temukan dalam baris perjalanan sunyi yang
kau tempuh sendiri, kuatkan hatimu cinta.
Bait kedua, Allah ingin menentramkan hati kita, Alloh mengingatkan bahwa
kita tidak sendiri dalam menjalankan sholat Lail, lihatlah ada embun pagi
yang selalu menemani kita hingga fajar muncul dari ufuk timur dan rasakanlah
sepoi-sepoi angin di sepertiga malam, yang dengan sangat lembut meniup
mukena kita. Sungguh kita tidak sendiri saat sholat Lail ditegakkan. Dan
mereka inilah yang dapat kita jadikan saksi di akhirat kelak.
Bait ketiga menerangkan siapa yang punya tekad kuat tersebut? Untuk
menegakkan sholat malam setiap hari, setiap malam. Dia adalah orang-orang
yang selalu berpegang teguh pada janjinya terhadap Allah. Janjinya bahwa dia
kan selalu menjadikan Allah sebagai Illah dalam hidupnya
================================
tafsir lagu bisa bermacam macam dan ini hanya sebagian saya memandang lirik lagu2 letto.
(dari berbagai sumber)
Senin, 28 April 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar